MA MAFATIHUL HUDA Jl. Diponegoro No.01 Madiredo Pujon Malang

EKTRA BATIK MA

Hasil Menbatik Siswa MA Mafatihul Huda Bersama Siswa SMP Negeri 01 Pujon

GEDUNG MA MAFATIHUL HUDA

terlihat dari arah sebelah Timur

PASUKAN PASKIBRA

Kegiatan Karnaval 17 Agustus Desa Madiredo Pujon Malang

PRAKTIKUM LAP IPA

Cara Menggunakan Alat Mikroskop beserta Fungsinya

OUT BON GURU DAN SISWA

Rafting di Coban Rondo Pujon Malang

Minggu, 16 Oktober 2022

PENYULUHAN HIV/AIDS

 


PENYULUHAN HIV/AIDS

MA Mafatihul Huda Desa Madiredo Kec. Pujon Kab. Malang,

Siti Rochnur Hidayani, Amd. Kep
Siti Rochnur Hidayani, Amd. Kep
Hari Senin 17 Oktober 2022 di laksanakan kegiatan penyuluhan HIV AIDS Oleh Narasumber dari Puskesmas Pujon yang di wakili oleh ibu Ida Am.Keb. Acara di buka oleh TIM Penyuluh Pukismas Pujon yang dalam sambutanya menyampaikan agar para kader yang ikut dalam penyuluhan ini agar benar benar memperhatikan sosialisasi,supaya paham apa itu HIV,AIDS.  Berikut ini pengertian HIV dan AIDS

A.   Pengertian HIV/AIDS        AIDS adalah sekumpulan gejala dan infeksi yang timbul karena rusaknya

               sistem kekebalan tubuh manusia akibat infeksi virus yang menyebabkan kekurangan imun.    

       HIV merupakan penyebab dasar AIDS.  

B.   Penyebab HIV/AIDS        HIV dan AIDS dapat menyerang siapa saja. Namun pada kelompok rawan

       mempunyai risiko besar tertular HIV penyebab AIDS, yaitu:       

1.  Orang yang berperilaku seksual dengan berganti-ganti pasangan      

2.  Pengguna narkoba suntik        

3.  Pasangan seksual pengguna narkoba suntik      

4.  Bayi yang ibunya positif HIV  

 

C.   Penularan HIV/AIDS       

   1.  Hubungan seksual (anal, oral, vaginal) yang tidak terlindungi (tanpa kondom) dengan orang

        yang telah terinfeksi HIV.      

   2. Jarum suntik/tindik/tato yang tidak steril dan dipakai bergantian       

   3.  Mendapatkan transfusi darah yang mengandung virus HIV       

   4.  Ibu penderita HIV Positif kepada bayinya ketika dalam kandungan, saat melahirkan atau melalui

        air susu ibu (ASI)  


 
HIV tidak ditularkan melalui hubungan sosial yang biasa seperti jabatan tangan, bersentuhan, berciuman biasa, berpelukan, penggunaan peralatan makan dan minum, gigitan nyamuk, kolam renang, penggunaan kamar mandi atau WC/Jamban yang sama atau tinggal serumah bersama Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA).  

D.   Tanda dan Gejala Klinis Penderita HIV/AIDS       

1.  Berat badan menurun lebih dari 10 % dalam 1 bulan      

 2.  Diare kronis yang berlangsung lebih dari 1 bulan       

3.  Demam berkepanjangan lebih dari1 bulan       

4.  Penurunan kesadaran dan gangguan-gangguan neurologis       

5.  Dimensia/HIV ensefalopati      

6.  Infeksi jamur berulang pada alat kelamin wanita  

E.   Pencegahan HIV/AIDS      

 HIV dapat dicegah dengan memutus rantai penularan, yaitu :       

1.  Menggunakan kondom pada setiap hubungan seks berisiko       

2.  Tidak menggunakan jarum suntik secara bersama-sama 

F.    Penatalaksanaan HIV/AIDS       

Sampai saat ini belum ada obat yang dapat mengobati AIDS, tetapi yang ada adalah obat untuk menekan perkembangan virus HIV sehingga kualitas hidup ODHA tersebut meningkat. Obat ini harus diminum sepanjang hidup.